Bertepatan dengan hari natal, PPAS (Pusat Pendidikan Anak Soleh)
bekerja sama dengan STAI Luqman Al-Hakim Surabaya menggelar Out Bound di pantai
Wisit Delegan-Gresik, pada (25/12) dengan tujuan menyelamatkan anak-anak
pinggiran kota Surabaya dari ajakan kaum misyonaris untuk meramaikan
gereja-gereja di Surabaya. Acara ini diikuti oleh 90 peserta dari TPA dan TPQ
yang berada dibawah naungan PPAS Surabaya serta diakhiri dengan wisata religius
ke makam Sunan Derajat, dengan harapan anak-anak tersebut bisa mengenang
perjuangan Sunan Derajat dalam
menegakkan islam di pulau jawa.*M. Arifuddin/BEM STAIL
Selasa, 25 Desember 2012
Kamis, 13 Desember 2012
Seminar Kewirausahaan
10/12/12 STAI Luqman Al-Hakim Surabaya menggelar seminar
kewirausahaan bersama Drs. M. Sulthon Amien. MM salah satu pengusaha sukses di
Surabaya, adapun acara ini bertemakan ‘kiat menjadi intrepreneur sukses dan
berkah’ yang bertempat di Aula Rahmat Rahman Pondok Pesantren Hidayatullah
Surabaya. Adapun seminar ini bertujuan untuk membangun semangat berwirausaha
bagi mahasiswa STAIL Surabaya, pasalnya mahasiswa STAIL dituntut untuk bisa
segala hal karena nantinya akan ditugaskan ke penjuru tanah air hatta ke
pedalaman pelosok kampung sekalipun.*M. Arifuddin/API (Asosiasi
Penulis Islam).
Selasa, 11 Desember 2012
Cintakah Allah kepadaku
Oleh:*M.
Arifuddin
Kucoba tuk berdiri tegak sekalipun penglihatanku
berkunang-kunang lantaran menahan rintihan lambungku yang terus memberontak
karena tidak kuisi meskipun hanya sebutir nasi, sehingga air keran di setiap
masjid menjadi pelarian tuk membasahi kerongkonganku yang kering-kerontang.
Sungguh aku belum makan sejak 4 hari yang lalu, bukan karena aku tak punya
uang. Tapi disebabkan ATM, dompet, ponsel dan barang bawaanku telah dicuri
oarang. Yach itu semua akibat keteledoranku.
Ketika
itu aku ketiduran di bus jurusan Samarinda-Balikpapan, karena sebelumnya aku
bergadang untuk mempacking barang-barangku. Padahal Aby dan Ummy sudah
menyuruhku mempacking barang-barangku tiga hari sebelum keberangkatanku agar
tidak terburu-buru. Tapi karena ulahku itulah semua rencanaku gagal dan
menyebabkan aku terkatung-katung di kota Banua Patra (kota minyak)-Balikpapan,
padahal aku harus terbang ke Surabaya pada pukul 02:05 WIT untuk menghadiri
kontes jurnalistik di Tunjugan Plaza-Surabaya.
Langganan:
Postingan (Atom)